Sampai hari ini masih banyak orang yang menganggap bahwa uang bisa dicari dan akan dipakai untuk dihabiskan. Padahal pemikiran ini sangat buruk dan mengancam masa depan, sehingga pengelolaan uang harus kita lakukan dengan baik.
Pengelolaan uang yang buruk mengakibatkan kita tak akan merasa bebas secara finansial dan bisa terlilit utang besar. Tujuan keuangan yang tadinya kita ingin dapatkan tak akan pernah tercapai.
Kebiasaan buruk ketika mengelola harta kekayaan akan sangat merugikan pada masa tua. Banyak kesalahan pada masa muda yang akhirnya mempengaruhi keuangan pada hari tua nanti, apa saja?
Tidak menabung
Banyak orang yang mengesampingkan kegiatan menabung, sebab tindakan ini bagi beberapa kalangan malah menyulitkan karena uang bulanan masih terasa kurang sehingga tak ada uang untuk mereka tabung. Padahal kegiatan ini sangat penting dalam mencapai tujuan finansial.
Menabung memang perlu pengorbanan karena tak semua uang hasil jerih payah akan kita gunakan untuk membeli berbagai keinginan. Hal ini akan mengurangi uang belanja dan kadang membuat sesak, apalagi ada keinginan yang terpikirkan.
Walaupun begitu kita harus bisa menahan semua keinginan tersebut. Ingatlah kalau menabung memiliki banyak manfaat untuk kehidupan, salah satunya dapat mengamankan masa tua nanti.
Supaya manfaat menabung kita rasakan secara optimal, mulailah kebiasaan baik ini sejak dini. Jangan tunda melakukan hal-hal baik, termasuk menabung supaya uang yang terkumpul makin banyak hingga bisa mengamankan keuangan dalam waktu singkat.
Tak usah menabung dengan nominal besar untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman mengenai pentingnya kegiatan ini demi masa depan. Mulailah secara bertahap dari nominal terkecil.
Kesalahan pengelolaan uang karena gaya hidup
Semenjak kehidupan manusia makin modern, banyak tren dalam berbagai bidang ikut terangkat. Hal ini menyebabkan banyak orang mengikuti perkembangannya, sehingga ada sejumlah yang harus keluar demi mengakomodirnya.
Sekarang gaya hidup telah dijadikan sebagai kebutuhan oleh beberapa kalangan, padahal tindakan ini tak terlalu baik. Uang yang biasa kita gunakan untuk bergaya nyatanya dapat bermanfaat sebagai dana menutupi kebutuhan lain.
Beberapa kalangan yang suka bergaya mengikuti tren bahkan ada yang melakukannya demi meningkatkan status sosial di masyarakat. Mereka biasa termakan gengsi, karena tak mau kalah dengan orang lain.
Padahal hidup tak perlu bergaya terlalu berlebihan. Cukuplah menjalani kehigupan sesuai kemampuan dan porsinya agar keuangan lancar hingga bermanfaat pada hari depan.
Kesalahan pengelolaan uang seperti ini benar-benar merugikan, sebab barang-barang tersebut biasanya tak berusia panjang. Nilainya kadang akan berkurang bahkan tak ada sama sekali.
Tidak berinvestasi jadi masalah dalam pengelolaan keuangan
Investasi seperti yang sudah banyak kita ketahui memiliki manfaat besar sebagai pendapatan sampingan untuk menambah keuangan. pemasukan tersebut dapat kita manfaatkan untuk memperbanyak aset serta nilai kekayaan.
Semakin banyak investasi otomatis dapat memperbesar risiko meingkatkan kekayaan hingga akhirnya berdampak baik pada masa depan. Tanpa investasi, masa depan jadi tak pasti dan dapat mempengaruhi masa depan.
Mulai sekarang kenali tiap jenis investasi sebelum memilihnya sebagai instrument tetap mendatangkan pendapatan sampingan. Jangan sampai salah menentukannya supaya tujuan keuangan tercapat dengan hasil maksimal.
Boros dalam mengelola uang
Kesalahan lain ketika mengelola keuangan adalah berlaku konsumtif atau boros. Siapapun kita harusnya bisa menjaga pikiran dan hasrat untuk membeli sesuatu agar keuangan tetap berjalan lancar.
Orang yang konsumtif cenderung sulit mendapat kebebasan finansial pada masa mendatang. Mereka tak mampu membedakan mana barang kebutuhan dan keinginan, semua hal coba mereka dapatkan.
Akhirnya pendapatan yang tak seberapa ketimbang keinginan yang membumbung tinggi, membuat arus keuangan tidak stabil. Jerat utang dengan bunga tinggi menjadi salah satu dampat kebiasaan buruk tersebut.
Mulai sekarang cobalah lebih bijak dalam mengelola keuangan dan mengendalikan diri. Ingatlah kalau kehidupan tidak berjalan pada hari ini saja, masih ada masa depan yang harus kita amankan demi kemerdekaan finansial.
Kebiasaan buruk ini bisa berakibat pada hari tua yang tidak tenang akibat buruan dari penagih utang. Masa pensiun yang indah akhirnya sirna, kita akhirnya harus bekerja menutupi cicilan tersebut dengan kondisi badan tak sebugar dulu.
Kebiasaan-kebiasaan buruk tersebut dapat membuat masa depan kita suram. Mulailah merencanakan masa depan dengan baik melalui pengelolaan uang terperinci dan terstuktur.
Baca juga: Merencanakan Keuangan dan Manfaatnya
Supaya pengelolaan kekayaan makin optimal, ada baiknya kita memanfaatkan berbagai lembaga keuangan yang ada di Indonesia. Salah satu lembaga terpercaya dan dapat kita andalkan adalah Koperasi Hartanah.
Koperasi ini telah terbukti memiliki Tingkat Keberhasilan Bayar (TKB) sebesar 100 persen pada para anggota. Banyak keuntungan lain yang bisa anggota peroleh saat bergabung menjadi bagian dari lembaga ini.
Berbagai tujuan keuangan yang telah kita canangkan mampu Koperasi Hartanah wujudkan melalui manajemen keuangan yang profesional dan terpercaya. Segala informasi terkait finansial dan layanannya dapat dilihat melalui www.hartanahgroup.com atau whatsapp Hana.